Belajar ilmu dari mbah google
Pemikiran singkat tentang maraknya metode belajar keilmuan dari google
Bertanya pada mbah google | Ketik “ilmu kebal dan pengasihan instan” lalu search di google otomatis akan terpampang ribuan pilihan tentnag ilmu kebal, pengasihan baik yang instan, secara bertahap dan dari sekian ribu tersebut tidak memungkiri ada juga yang asal kopas, asal tulis tanpa memberitahu efek dan resiko yang dihadapi kecuali resiko yang baik dan melenakan orang yang mengetik pencarian mempercayai begitu saja tanpa tempat sharing atau pembimbing yang jelas dan mempraktekan hal yang ditemukan tersebut.
Namun juga tidak memungkiri ada banyak juga yang benar benar menuliskan sesuai pakem, sesuai aturan dan urutan yang tidak membreikan dampak negatif bagi yang belajar keilmuan dari hasil google, fenomena ini tidaklah bisa dibendung bendung lagi dengan cara apapun kecuali internet hilang dari dunia sebab itulah sebuah dampak positif sekaligus negatif dari internet dan kemajuan zaman “semua bisa diakses dan semua bisa mendapatkan info benar atau bohong sekalipun”.
Seperti kita pahami juga bahwa google hanyalah memberikan hasil dari pencarian kata kunci tentang keilmuan tersebut secara sistematis yang merujuk pada blog, website, akun akun yang menuliskan pengetahuan tentang keilmuanya tanpa memandang siapa dan benar tidaknya yang mereka tulis tadi.
Jadi memang ketika ada orang belajar keilmuan dari hasil google maka sebenarnya ia juga belajar pada seseorang tanpa saling mengenal dan tanpa saling melihat sama sekali kecuali lewat inisal akun dan foto jika dilampirkan, nah disitulah masalah akan muncul ketika seseorang membagikan pengetahuan tanpa ia juga mengetahuinya secara pasti dan diyakini oleh orang lain tentunya akan seperti orang buta menuntun orang buta, tuli dan bisu.
Dan ketika yang belajar tadi praktek tanpa bimbingan secara riil atau ada tempat sharing yang memadai dan dikelola oleh orang yang juga berpengalaman maka tentunya bukan kebaikan yang ia dapat sebab dalam bidang keilmuan supranatural khususnya banyak terdapat resiko resiko diluar nalar yang siap menerkam bagi yang terlena atau tersesat.
Bagi mataketiga sendiri itu bukanlah sebuah kesalahana namun sebuah ketidaktahuan dn ketidak bertanggungjawaban yang menshare ilmu, opini, pengetahuan yang tidak mereka pahami dengan benar dan pada akhirnya malah menjerumuskan dirinya sendiri dan orang lain sebab pada dasarnya tidak ada ilmu yang gratis dan apa yang kita bagi tentunya memebrikan imbal balik pada diri sendiri.
Bahkan bagi penyebarnya tentunya ada bayaran yang harus ia pikul nantinya yaitu ketika ia menjerumuskan orang lain sesuai dengan ilmu yang tak ia kuasai dengan benar dan membagikanya dalam log, website, atau akun akun media sosial lainya dan itu tidak bisa dibendung atau dihentikan karena itulah resiko internet dan hebatnya era modern ini.
Boleh saja belajar dari google namun sebatas pengetahuan dan ketika akan praktek maka setidaknya ada yang membimbing atau tempat sharing yang memadai, kecuali memang sudah paham resiko dan apa yang akan didapat dengan benar benar itu silahkan saja alias monggo kerso.
Dan bagi yang meremehkan orang orang yang belajar dari hasil google atau medsos malah diharapkan ikut berbagi pengetahuanya yang diyakini benar dan sesuai urutan dalam keilmuan agar sedikit banyak membantu yang mencari bahan keilmuan dalam google, baik itu dalam bentuk blog, opini medsos, jasa jasa yang bisa dipertanggung jawabkan atau hal hal yang bisa diakses oleh orang banyak dan memberikan opsi lain dari yang dianggap kurang tepat.
Salah satu pertolongan yang bisa kita berikan tentunya hanyalah dengan memberikan pengetahuan yang kita pahami dengan baik, tawaran opini, pengetahuan atau jasa dengan sebaiknya tentu lebih membantu dan bisa menolong banyak orang kalau menawarkan jasa tentunya bisa lebih maju usahanya.
Efek negatif dan positip dari kemajuan dan kebebasan informasi di era internet ini tidak dapat terbendung oleh apapun, dan ada baiknya kita juga menyumbang pengetahuan yang bisa emmberikan opsi opsi yang dirasa benar ketika banyaknya gelombang informasi keilmuan supranatural pada khususnya dalam pemahaman dasar dan efek efek yang akan didapat ketika belajar tanpa pembimbing, tempat sharing, informasi yang benar.
Pastinya mase dan mbake yang rutin membaca blog ini juga menemui fenomena banyaknya informasi hasil kopas dan grup grup supranatural spiritual bertebaran dalam facebook dengan berbagai macam karakter dan ragam keilmuan dan membuat kita kudu jeli memilih dan memilah lalu share ketempat yang mampu menjawabnya atau pembimbing dunia nyata atau online, cuman yang mata ketiga tekankan 5 hal bagi para pencari ilmu dari dunia internet atau mbah google
1. Mengenal pembimbing secara personal maupun organisasi
2. Minimal bisa kopdar atau sharing secara real time dalam grup khusus
3. Artikel tertulis harus jelas siapa penulisnya dan bukan hasil dari hasil dari hasil karena hasil kopas artikel lain tanpa penjelasan lebih lanjut dari penulis.
4. Penyedia informasi menyertakan kontak atau sekedar menjawab pertanyaan dan email
5. Blog atau peneydia informasi khusus membahas artikel yang dalam satu kategori misal supranatural maka kebanyakan yang dibahas juga supranatural bukan gado gado demi rating
Jika anda tidak menemukan point 3-4-5 maka urungkanlah atau carilah opsi lain dengan mencari opsi 1-2 namun alangkah baiknya jika kelima point tersebut ada semua tentunya akan didapatkan ilmu yang bermanfaat dan dapat dipertanggungjawabkan oleh penyedia indormasi, artikel, blog, website atau pengajar dalam kelas kelas online namun jika tak ada point point diatas ada baiknya urungkan saja niat belajar keilmuan lewat mbah google karena resikonya lebih besar dari yang dibayangkan bagi diri sendiri dan sekitar kita.
Membuka mata batin
Ilmu turunan dan khodam leluhur
Mahar sebuah ilmu
Akhir kata ini hanyalah pemikiran pribadi mataketiga jika dirasa tidak sepaham atau tidak mathuk yo ndakpapa karena tidak harus mengiyakan bahkan mengikuti apa yang tertulis dalam artikel ini, anggap saja sebagai artikel artikel biasa seperti yang lain dalam dunia maya atau hasil dari pencarian google, jika ada pertanyaan seputar supranatural atau spiritual bsia kirim ke [email protected] dan tentunya tidak melayani konsultasi maslaah pemaksaan kehendak dan penyerangan pada pihak lain.
Rahayu
jalakpaningal
silahkan berkomentar atau bertanya jawab dengan sopan dan santun